kabarkan.co.id – Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei mereka soal elektabilitas bakal capres untuk wilayah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Hasilnya, elektabilitas Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto tertinggi dengan 34,4%.
Survei LSI digelar sejak 27 Februari sampai 5 Maret 2022 dengan responden sebanyak 820 orang. Survei tersebut menggunakan metode multistage random sampling, dengan margin of error lebih-kurang 3,5%.
Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menjelaskan elektabilitas Prabowo tertinggi dalam simulasi semi terbuka atau banyak nama. Elektabilitas Menteri Pertahanan itu jauh di atas Anies Baswedan yang berada di posisi kedua dengan 15,5%.
Di peringkat ketiga ada Ganjar Pranowo dengan elektabilitas sebesar 10,9%. Di tempat keempat dan kelima ada Sandiaga Uno (5,7%) dan Agus Harimurti Yudhoyono (4,1%). Sementara nama lain lebih rendah, kurang dari 4%. Belum menjawab 10,2%.
Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto masih menjadi pilihan utama masyarakat Sumatera Selatan dalam kontestasi pemilihan presiden yang akan berlangsung pada 2024 mendatang,” kata Djayadi dalam keterangan tertulis, Senin (28/3/2022).
“Ini terlihat dari beberapa simulasi elektabilitas capres dan nama Prabowo masih mendominasi,” imbuhnya.
Nama Prabowo masih berada di peringkat pertama dalam simulasi 5 nama bakal capres, dengan tingkat keterpilihan sebanyak 42,6%. Prabowo cukup jauh mengungguli Anies Baswedan (20,3%) dan Ganjar Pranowo (15,9%). Sedangkan Sandiaga Uno mendapatkan 10,2% dan Airlangga Hartarto 0,9%. Yang Belum menjawab 10,1%
“Selanjutnya, dalam simulasi tertutup tiga nama Prabowo tetap unggul dengan elektabilitas sebanyak 49,1%. Baru kemudian Anies Baswedan 24% dan Ganjar Pranowo 17,5%. Belum menjawab 9,3%,” ucap Djayadi. (*)
Sumber : detik.com
Komentar