oleh

Sindir Pemkab Musi Rawas, Warga Beretorika di Genangan Air Pasar B Srikaton

Musi Rawas, Kabarkan.co.id – Sebagai bentuk kekecewaan sekaligus sindiran kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas (Mura), warga beretorika di genangan air keruh di Pasar B Srikaton, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Mura, Kamis (26/5/2022).

Warga tersebut yakni Koordinator LSM PEKO, Andy Lala yang sebelumnya sempat viral dengan video sindiran kondisi jalan rusak yang ada di Kabupaten Mura. Kali ini, aksi Andy Lala berupa mencuci pakaian dan penyebaran bibit ikan lele ke dalam genangan air di Pasar B Srikaton.

Menurut Andy (sapaan akrab Andy Lala, red), aksi tersebut terpaksa ditempuhnya, lantaran kondisi jalan akses di pasar B Srikaton tak kunjung diperbaiki, hingga membuat warga sekitar kesal.

“Aksi ini, sebagai bentuk sindiran keras kepada Pemkab Mura agar segera memperbaiki jalan yang merupakan akses utama masyarakat di Pasar B Srikaton,” tegas Andy.

Bahkan, Andy Lala menegaskan, aksi solidaritas seperti ini, tak hanya akan dilakukannya di satu titik saja. Tetapi juga di beberapa titik lain di wilayah Kabupaten Mura. “Supaya pemerintah segera merealisasikan perbaikannya,” ujarnya.

Sementara itu, seorang warga setempat yang juga berjualan pakaian tepat di samping genangan air tersebut, Hendra mengatakan, kondisi genangan air yang tampak seperti kolam mini itu, sudah membuat masyarakat kesal.

Menurutnya, genangan air yang kotor dan keruh itu, disebabkan tidak berfungsinya saluran drainase dengan baik dan nyaris tak ditengok pemerintah setempat.

“Sudah lama seperti ini (genangan air, red) dan tak kunjung diperbaiki. Ini juga merupakan akses utama pendukung aktifitas di Pasar B Srikaton, apa lagi kami yang berjualan dan mencari rezeki disini, tentu sangat berdampak. Kami minta kepada Pak Jokowi, Gubernur Sumsel, dan juga Bupati Musi Rawas agar segera memperhatikan dan memperbaiki drainase di jalan ini,” kata Hendra, Kamis (26/5/2022). (rls)

Komentar